You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Tumpakoyot
Desa Tumpakoyot

Kec. Bakung, Kab. Blitar, Provinsi Jawa Timur

Sepi Ing Pamprih Rame Ing Gawe

Turut serta Mahasiswa KKN dalam Membantu Kegiatan Bertani bersama Warga Desa Tumpak Oyot.

06 Februari 2020 Dibaca 29 Kali
Turut serta Mahasiswa KKN dalam Membantu Kegiatan Bertani bersama Warga Desa Tumpak Oyot.

TUMPAK OYOT – Keikutsertaan mahasiswa KKN dalam membantu kegiatan bertani bersama salah satu warga Desa Tumpak Oyot yang telah ditemui mahasiswa KKN setelah satu minggu berada di penginapan Balai Desa Tumpak Oyot, tepatnya pada hari Kamis tanggal 16/ 01/ 2020 sekitar pukul 10 pagi para mahasiswa KKN terjun ke area persawahan untuk pertama kali selama berada di Desa Tumpak Oyot untuk melihat kondisi persawahan yang ada di desa tersebut.

Salah satunya yaitu lahan persawahan yang dimiliki oleh Mbah Sukani salah satu warga Desa Tumpak Oyot yang telah berkenan memberikan waktunya untuk ikut membantu para mahasiswa yang sedang menjalankan proses belajarnya di lahan beliau. Ada sekitar 6 mahasiswa yang turut serta membantu kegiatan beliau selama berada di sawah. Selama berada di sawah tersebut, salah satu kegiatan yang dilakukan mahasiswa adalah ikut menggemburkan tanah yang telah ditanami padi, pengolahan tanah yang seperti ini memudahkan perakaran untuk masuk ke dalam tanah dan memudahkan akar tanaman menyerap unsur hara. Kegiatan yang seperti ini sangat penting bagi kesehatan tumbuhan, artinya kegiatan ini akan tetap dilakukan masyarakat untuk memberikan hasil yang baik selama pertumbuhan padi berlangsung.

Mahasiswa KKN yang telah beberapa kali berkunjung ke persawahan milik Mbah Sukani mengaku senang karena keramahan beliau yang tidak pernah merasa keberatan atas kedatangan para mahasiswa yang sempat mengganggu beberapa aktivitas beliau di persawahan. Bahkan ketika mahasiswa membutuhkan serabut kelapa untuk bahan praktikumnya, beliau menyambutnya dengan bantuan sukarela, memberikan serabut kelapa tersebut dengan Cuma-Cuma. Selain itu, beliau juga sering memberikan kelapa muda kepada para mahasiswa yang datang berkunjung kepada beliau. Sumbangsih beliau tersebut sangat bermanfaat bagi para mahasiswa yang sedang menjalankan program kerja mereka di desa Tumpak Oyot.

Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image